Kami KKN IAIN Tulungagung Posko 2 Pandean, mengadakan Sosialisasi Bahaya Narkoba kepada para Remaja di SMPN 2 Dongko, Rabu, 30 juli 2019. Acara berlangsung pada pukul 09.30 WIB dan berakhir pada pukul 12.00 WIB.

Tujuan kami mengadakan sosialisasi bahaya narkoba adalah untuk memberikan pengetahuan lebih mendalam tentang bahaya narkoba khusunya pada remaja saat ini, dapat kita ketahui bahwa narkoba sekarang tidak hanya menyerang pada orang dewasa tetapi juga bisa menyerang pada anak remaja melalui sosial media, pergaulan bebas, serta bisa melalui makanan ringan yang banyak dijumpai di sekolahan.

Kepala sekolah SMPN 2 Dongko memberikan respon sangat baik kepada kami karena baru pertama kali ada kegiatan Sosialisasi Bahaya Narkoba di SMP 2 Dongko ini yang pematerinya langsung dari BNN Kabupaten Trenggalek, Hilal.

Konsep kegiatan tersebut adalah perwakilan siswa siswi mulai dari kelas tujuh sampai dengan kelas sembilan. Kegiatan sosialisasi ini kurang sesuai dengan estimasi waktu yang telah ditentukan karena keterlambatan pihak pemateri, akan tetapi acara ini tetap berjalan sesuai yang direncanakan.

Dalam penyampaian materi juga mudah dipahami oleh siswa dan tidak membuat siswa menjadi jenuh karena sebelum acara inti dimulai pemateri memberikan permainan yang bertujuan supaya tidak membosankan dan meningkatkan antusias siswa.

Kepala Desa Pandean juga ikut serta memberikan sambutan untuk mengunggah kesadaran tentang bahaya narkoba. Ketua pelaksana dari kegiatan tersebut juga memberikan sambutan yang berisi mengucapkan banyak terimakasih yang telah memberikan izin serta tujuan mengadakan sosialisasi bahaya narkoba.

Kegiatan tersebut adalah perwakilan siswa siswi mulai dari kelas tujuh sampai dengan kelas sembilan. Kegiatan sosialisasi ini kurang sesuai dengan estimasi waktu yang telah ditentukan karena keterlambatan pihak pemateri, akan tetapi acara ini tetap berjalan sesuai yang direncanakan.

Dalam penyampaian materi juga mudah dipahami oleh siswa dan tidak membuat siswa menjadi jenuh karena sebelum acara inti dimulai pemateri memberikan permainan yang bertujuan supaya tidak membosankan dan meningkatkan antusias siswa.

Kepala Desa Pandean juga ikut serta memberikan sambutan untuk mengunggah kesadaran tentang bahaya narkoba. Ketua pelaksana dari kegiatan tersebut juga memberikan sambutan yang berisi mengucapkan banyak terimakasih yang telah memberikan izin serta tujuan mengadakan sosialisasi bahaya narkoba.

Untuk memeriahkan kegiatan tersebut salah satu dari kami KKN IAIN Taulunggagung  memberikan slogan untuk bisa diingat oleh siswa-siswi yaitu “NARKOBA, ORA RITEK”. Dari kata-kata sederhana itu bisa menjadikan motivasi bagi kami dan khusunya anak remaja bahwa tidak perlu kita mengenal, mengedarkan, maupun mengomsumsi narkoba.

Dilihat dari dampak penggunaan narkoba yang sangat membahayakan, lebih baik kita menjauhkan diri dari barang terlarang, seperti narkoba. Salah satu dampak yang ditimbulkan adalah menjadikan kecanduan bagi penggunanya, lalu jika di konsumsi secara terus-menerus akan menyebakan kematian.

Maka dari itu kita perlu mengetahui sejak dini dan bisa menghindarinya. Di akhir kegiatan pemateri juga memberikan sesi tanya jawab tujuan dari adanya tanya jawab ini adalah untuk memberikan kesempatan bagi siswa yang tidak paham tentang materi yang dijelaskan oleh pemateri.

Close
LP2M UIN SAYYID ALI RAHMATULLAH TULUNGAGUNG

LP2M UIN SAYYID ALI RAHMATULLAH TULUNGAGUNG

Saturday, Apr 27, 2024