BARANG – Kesehatan merupakan salah satu hal yang penting bagi kehidupan manusia. Untuk menjaga kesehatan manusia haruslah menerapkan perilaku-perilaku positif hidup sehat. Di antara perilaku positif hidup sehat yaitu mencuci tangan dengan benar, mengkonsumsi makanan yang sehat, olahraga teratur, memberantas jentik-jentik nyamuk, tidak merokok, membuang sampah pada tempatnya, jamban yang bersih dan sehat, menimbang berat badan dan tinggi badan.

Pada kesempatan kali ini 13 Agustus 2019 mahasiswa KKN IAIN Tulungagung berkunjung di MI Darusalam Dusun Tompe Desa Barang Kecamatan Panggul, untuk belajar mengenai penerapan pola hidup sehat sejak dini. Dengan dipandu oleh Dian Kusumawardhani selaku bidan Desa Barang, siswa-siswi mengikuti acara dengan khidmat dan aktif. Melalui berbagai simulasi pola hidup sehat seperti dampak mengkonsumsi jajanan tidak sehat dan mencuci tangan, siswa-siswi MI Darusalam kini sadar akan bahaya mengkonsumsi jajan sembarangan dan dapat mencuci tangan dengan baik.

Selain agar badan terasa nyaman melalui pola hidup sehat kami berharap agar warga sekolah dan masyarakat Dusun Tompe dapat terhindar dari berbagai macam penyakit, terutama penyakit menular yang sering terjadi saat ini yaitu hepatitis A. Melalui kegiatan ini pula kami berharap agar siswa-siswi dapat menerapkan pola hidup sehat sejak dini. Karena penerapan pola hidup sehat pada usia dini merupakan waktu yang efektif untuk menamkan karakter ini. (fit)

Close
LP2M UIN SAYYID ALI RAHMATULLAH TULUNGAGUNG

LP2M UIN SAYYID ALI RAHMATULLAH TULUNGAGUNG

Sunday, May 5, 2024