PULE – Upacara pemberangkatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) telah usai dilaksanakan di Kampus IAIN Tulungagung yang dipimpin langsung oleh Menteri Agama Lukman Hakim Syaifuddin dan didampingi oleh Rektor IAIN Tulungagung Prof. Dr. Maftukhin, M.Ag. Selepas upacara, pelepasan dilanjut dengan pembukaan yakni acara serah terima mahasiswa KKN di desa Sukokidul Kecamatan Pule Kabupaten Trenggalek. Selasa (23/07/2019)

Acara pembukaan tersebut dihadiri langsung oleh Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) dari kedua posko. Posko satu dihadiri oleh Refky Rusyadi, M.Pd.I dan posko dua dihadiri oleh Siswahyudianto S.Pd.I. M.M pun dihadiri juga oleh Kepala Desa Sukokidul Trimo beserta jajaran dan ibu-ibu Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK), Karang Taruna, Badan Permusyawaratan Desa (BPD), hingga sesepuh desa Sukokidul.

Siswahyudianto selaku DPL posko dua menyampaikan sepatah dua patah kata, bahwa beliau meminta bantuan kepada para warga jika ada salah kata atau tingkah laku dari peserta KKN ini mohon untuk diingatkan dan dimaklumi.

“Ya meski anak KKN ini badannya bongsor tapi pikirannya ya sek bocah. Jadi kalau misal ada apa-apa ya dimaklumi saja dan mohon untuk diingatkan” Ujarnya.

Kepala Desa Sukokidul Trimo mengungkapkan kesediaannya menerima Mahasiswa KKN.

“Desa ini ya seperti ini adanya, untuk masyarakat saya jamin sangat terbuka tapi ya kami mohon maaf jika ketersedian air disini tidak sebanding dengan rumah panjenengan yang notabenya orang kota. Saya juga yakin bahwa  kalian bukan anak-anak lagi, sekarang sudah dilepas sedemikian rupa ya harus bisa hidup bermasyarakat,” ujar dia.

Setelah sambutan, acara dilanjut dengan penyematan topi kepada perwakilan peserta KKN sebagai simbol bahwa kami benar-benar diterima disalah satu Desa Berteman Hati ini.  Prosesi serah terima ditutup dengan berswafoto bersama oleh Mahasiswa KKN, Dosen Pembimbing dan Kepala Desa. (Satya/Aam)

Close
LP2M UIN SAYYID ALI RAHMATULLAH TULUNGAGUNG

LP2M UIN SAYYID ALI RAHMATULLAH TULUNGAGUNG

Monday, May 6, 2024