SIRAMAN, KESAMBEN- Sesuai jadwal KKN IAIN Tulungagung dimulai pada tanggal 10 januari. Pada tanggal 9 peserta KKN Siraman 1 telah sampai di posko yang telah disediakan oleh bapak lurah. Setelah beberapa hari persiapan dan adaptasi dengan lingkungan yang bisa dibilang baru bagi para peserta, pada tanggal 14 Januari 2020 peserta KKN Siraman mengadakan pembukaaan.

Pembukaan ini di selenggarakan di balai desa Siraman dengan dihadiri beberapa tamu penting, yang anatar lain adalah bapak Budi selaku bapak kepala kelurahan, bapak sekertaris kecamatan, koordinator KKN kecamatan Kesamben, bapak Bambang selaku sesepuh desa Siraman, ketua kelompok tani desa Siraman, serta founder dari rumah kinasih sebagai pembicara dan pemateri.

Acara yang diselenggarakan berlangsung dengan khidmat dan tepat waktu, yaitu pada pukul 13.00 sudah dimulai dengan dipandu oleh pembawa acara atau MC oleh Aprilya dan Hidayat, lalu pembacaan ayat suci Alquran oleh saudari Risda Virginia. Menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan mars IAIN Tulungagung.

Setelah itu acara dilanjutkan dengan sambutan-sambutan dimulai oleh Koordinator Desa yaitu saudara Hajidi, lalu sambutan dari sekertaris Kecematan, setelah itu barulah acar inti yaitu kata-kata pembuka oleh bapak kepala kelurahan desa Siraman.

Dengan dibukanya KKN di desa Siraman secara resmi oleh bapak kepala kelurahan maka, mulai hari itu pula peserta KKN resmi menjalankan program kerja yang telah dirancang dan rencanakan bersama. Tentunya semua program yang telah direncanakan tidak bisa dengan sembarang dikerjakan dan dilaksanakan, terkait program kerja baik ketua posko, koordinator desa, maupun peserta haruslah ada koordinasi dengan petugas kantor desa, hal ini tentunya agar nantinya tidak ada hambatan-hambatan dalam mengerjakan program kerja.

Hal ini sejalan dengan pesan yang disampaikan oleh sekertaris kecematan pada kesempatan sambutannya, “pesan saya, jangan sampai adek-adek sekalian membuat suatu program atau kegiatan tanpa koordinasi terhadap pihak-pihak yang terkait atau berwenang. Haruslah ada koordinasi dan komunikasi yang baik agar program kerja dapat terlaksana dengan baik pula.”.

Tidak hanya acara sambutan-sambutan dan pembukaan oleh bapak kepala lurah, namun terdapat pula seminar singkat tentang potensi desa yang diisi oleh founder rumah kinasih yaitu rumah bagi penyandang disabilitas untuk diberdayakan dalam membuat batik ciprat. Bapak Hadi menjelaskan bahwa peserta KKN siraman pada tahun lalu juga turut berpartisipasi dalam rumah kinasih yaitu ikut membantu mendata warga desa Siraman yang termasuk dalam golongan penyandang disabilitas yang nantinya dapat diberdayakan di rumah kinasih.

Selain itu juga terdapat materi tentang perkembangan pertanian yang ada di desa Siraman oleh bapak ketua kelompok tani desa Siraman, yang menjelaskan tentang perkembangan pertanian organik di desa Siraman yang ingin dikembangkan dan di pasarkan untuk menggantikan hasil pertanian an-organik. bapak ketua kelompok tani juga menjelaskan tentang teknologi-teknologi yang akan di kemabngkan yaitu menggunkan panel surya. (Afifah Miftahul Jannah Putri/KKN Siraman 1)

Close
LP2M UIN SAYYID ALI RAHMATULLAH TULUNGAGUNG

LP2M UIN SAYYID ALI RAHMATULLAH TULUNGAGUNG

Friday, Apr 26, 2024