TUMPAKKEPUH, BAKUNG – Kesadaran masyarakat Desa Tumpakkepuh akan kekayaan alam yang melimpah menjadikannya banyak usaha mikro kecil desa yang tumbuh maju dan berkembang. Tilik Bisnis merupakan salah satu kegiatan dari program kerja yang dilaksanakan oleh divisi ekonomi. Yang di dalamnya berisikan kegiatan berupa terjun langsung dalam kegiatan UMK masyarakat disekitar Desa Tumpakkepuh. Kegiatan ini dilaksanakan selama 5 hari berturut-turut.

Pada hari pertama pelaksanaan program kerja Tilik Bisnis dimulai pada tanggal 03 Februari 2023 pukul 13.00 dengan mengunjungi rumah Bu Katemi. Beliau merupakan pemilik usaha mikro kecil pembuat rempeyek. Disana kami belajar secara langsung cara membuat rempeyek mulai dari menyiapkan bahan hingga proses penggorengan.

Hari kedua, kami berkunjung ke rumah Bu Kariyem yang mempunyai usaha ikan asap, disana kami ikut membantu Bu Kariyem dalam mengolah ikan asap. Berbagai macam jenis ikan yang ada disana sesuai hasil tangkapan di laut. Hari ketiga, kami mengunjungi rumah Bu Herni yang merupakan pemilik usaha mikro kecil pembuat jajanan pasar seperti: kue kering, menerima pesanan tumpeng, kue ulang tahun, dan menerima pesanan untuk hajatan.

Disana kami membuat banyak sekali jenis kue basah seperti: onde-onde, donat, kue kukus, bikang, risol dan aneka jajanan pasar lainnya. Hari keempat, kami mengunjungi rumah Ibu Jemini untuk belajar membuat kripik singkong. Tidak hanya membuat kripik singkong beliau juga membuat berbagai olahan seperti: opak gambir, kembang goyang, jamu, dan juga rempeyek.

Tak terasa telah memasuki hari terakhir dalam program kerja Tilik Bisnis tanggal 07 Februari 2023 yang merupakan hari spesial. Karena disini kami membuat sambel ciri khas olahan desa Tumpakkepuh yaitu sambel peng-peng yang berbahan dasar hasil tangkapan laut yaitu ikan peng-peng atau tuna. Proses pembuatannya ini memakan waktu yang cukup lama sekitar 2 jam tujuannya agar sambel tersebut dapat bertahan lama.

Teman-teman cukup antusias dalam menjalankan kegiatan program kerja Tilik Bisnis ini. Karena dari kegiatan berkunjung tersebut selain kami belajar, kami juga dapat melihat secara langsung proses berjalannya bisnis-bisnis UMK masyarakat Desa Tumpakkepuh. Disana kami membantu para pelaku UMK mulai dari menyiapkan bahan, pembuatan, sampai pada proses pengemasan.

Dengan terlaksananya kegiatan kunjungan dan praktik bisnis bersama para pelaku UMK Desa Tumpakkepuh, diharapkan bagi para mahasiswa mampu mendapatkan pengetahuan dan pengalaman tentang pentingnya suatu bisnis/usaha bagi daerahnya.

Dan untuk masyarakat diharapkan mampu untuk lebih mengembangkan usahanya, memperluas target pasarnya, serta mampu memperoleh keuntungan yang lebih besar dari sebelumnya. Peran UMK desa sangatlah penting bagi meningkatkan perekonomian desa serta dapat tercapainya kesejahteraan masyarakatnya. [KKN Tumpakkepuh 1/SN]

Close
LP2M UIN SAYYID ALI RAHMATULLAH TULUNGAGUNG

LP2M UIN SAYYID ALI RAHMATULLAH TULUNGAGUNG

Saturday, Apr 20, 2024